Wartawan Liputanempat.id Mengikuti Konferensi Dialog Mediterania MED ke-10 di Roma

Liputanempat.id
Monday, November 25, 2024, 16:19 WIB Last Updated 2024-11-25T09:19:28Z

Roma - Salah satu wartawan dari Liputanempat.id berkesempatan  untuk menghadiri dan meliput langsung acara Konferensi Dialog Mediterania MED edisi ke-10 yang berlangsung berlangsung pada 25-27 November 2024 Acara bergengsi ini diadakan di Rome Cavalieri – Waldorf Astoria Hotel, Roma, Italia.


Konferensi MED 2024 diselenggarakan oleh Kementerian Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Italia bekerja sama dengan Institut Studi Kebijakan Internasional (ISPI). Kegiatan dibuka secara resmi pada Senin, 25 November Pukul 09.00 Pagi Waktu Italia, oleh Wakil Perdana Menteri Italia sekaligus Menteri Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional, Antonio Tajani, bersama Presiden ISPI Franco Bruni.Menteri Tajani juga akan menyampaikan pidato penutupan pada 27 November pukul 12.30 waktu setempat nanti .

Acara ini dihadiri oleh para perwakilan tingkat tinggi dari kawasan Mediterania dan berbagai organisasi internasional, seperti Ahmed Aboul Gheit (Sekretaris Jenderal Liga Arab), Taher al-Baour (Menteri Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Libya), Abdallah Bou Habib (Menteri Luar Negeri dan Ekspatriat Lebanon), Subrahmanyam Jaishankar (Menteri Luar Negeri India), Mohamed Salem Ould Marzouk (Menteri Luar Negeri Mauritania), Shaya Mohsin Zindani (Menteri Luar Negeri dan Ekspatriat Yaman), serta Geir O. Pedersen (Utusan Khusus Sekjen PBB untuk Suriah).


Sebagai salah satu inisiatif diplomasi publik utama Italia, Dialog Mediterania telah menjadi ajang penting untuk membahas isu-isu strategis kawasan Mediterania yang diperluas. Tahun ini, konferensi juga akan bertepatan dengan Pertemuan Tingkat Menteri G7 tentang Luar Negeri yang dipimpin oleh Pemerintah Italia.


Diluncurkan sejak satu dekade lalu oleh ISPI dan Kementerian Luar Negeri Italia, MED Roma terus menjadi platform strategis untuk perdebatan terbuka dan informal antara lembaga, pakar, analis, pemuda, masyarakat sipil, serta media dari seluruh dunia. Konferensi ini diharapkan memberikan kontribusi signifikan dalam membahas tantangan dan peluang di kawasan Mediterania yang diperluas.


(Martin)

Komentar

Tampilkan